RUANG GURU

follow us

25 Contoh Gaya Gesek Menguntungkan dan Merugikan dalam Kehidupan Sehari-hari beserta Penjelasannya

Contoh Gaya Gesek yang Menguntungkan

        Gaya gesek merupakan gaya yang timbul akibat benda bersentuhan dengan permukaan bidang yang kasar. Berikut ini adalah beberapa contoh gaya gesek dalam kehidupan sehari-hari yang bersifat menguntungkan atau bermanfaat bagi kehidupan manusia. Gaya-gaya gesek itu antara lain sebagai berikut.

1. Gesekan antara amplas dan kayu, bermanfaat sehingga kayu menjadi lebih halus


(penjelasan dalam proses)

2. Gesekan antara kanvas rem dengan pelek, bermanfaat agar sepeda dapat direm

3. Gesekan yang terjadi antara gergaji dan kayu, bermanfaat sehingga kayu dapat terpotong

4. Gaya gesek antara penghapus dan papan tulis, bermanfaat sehingga papan tulis kembali bersih

5. Gaya gesek antara lantai dan alas kaki, bermanfaat sehingga kita tidak terpeleset

6. Gaya gesek antara parasut mengembang dan udara, bermanfaat sehingga parasut dapat terbang lebih lambat

7. Gaya gesek antara rem dan cakram, bermanfaat agar kendaraan dapat direm

8. Gesekan antara gerinda dan mata pisau bermanfaat sehingga pisau menjadi tajam

9. Gesekan antara jok motor dengan pakaian, bermanfaat agar pengendara tidak selip- selip ke depan

10. Gesekan antar bagian pada pakaian, bermanfaat sehingga menjadikan pakaian bersih

11. Gesekan pada saat proses menyalakan korek api

12. Gesekan antara pena dengan kertas

13. Gesekan antara dua telapak tangan

14. Gesekan antara bow (busur) dengan senar biola

15. Gesekan antara amplas dan tembok



Contoh Gaya Gesek yang Merugikan

        Gaya gesek merupakan gaya yang timbul akibat benda bersentuhan dengan permukaan bidang yang kasar. Berikut ini adalah beberapa contoh gaya gesek dalam kehidupan sehari-hari yang bersifat merugikan bagi kehidupan manusia. Gaya-gaya gesek itu antara lain sebagai berikut.

1. Gesekan yang terjadi pada pergerakan bagian-bagian mesin kendaraan, merugikan karena mengakibatkan mesin tersebut  panas dan aus.

2. Gesekan antara ban mobil dan permukaan jalan merugikan karena ban mobil lama-lama tipis.

3. Gaya gesek antara udara dan kendaraan, merugikan karena menghambat laju kendaraan.

4. Gesekan antara rantai kendaraan dan gear, merugikan karena keduanya menjadi aus.

5. Gesekan sandal dengan aspal, merugikan karena sandal lama- lama menipis.

6. Gaya gesek antara air dan kapal laut, menghambat laju kapal.

7. Gaya gesek antara angin dan pesepeda, membuat pesepeda kelelahan.

8. Gaya gesek antara bola dan rumput, menghambat laju bola.

9. Gaya gesek antara organ tubuh dengan aspal saat jatuh, merugikan karena melukai.

10. Gaya gesek antara jarum jam dengan bidang alas, menghambat laju jarum jam.


You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
r